Polres Klungkung Serahkan Sembako Dalam Rangka Bakti Sosial pengabdian 32 tahun Akabri 1991


 Klungkung-Polres Klungkung Menggelar Kegiatan Bakti Sosial Alumni Akabri Tahun 1991 Bertempat di Lapangan Apel Polres Klungkung Yang dipimpin Langsung Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta bersama dengan Dandim 1610/Klungkung Letkol Inf Armen. 


Kegiatan di Hadiri oleh Wakapolres Klungkung Kompol I Ketut Sura Maryantika, Para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran Polres Klungkung dan Danramil Jajaran Kodim 1610/Klungkung dan peserta Apel dari Personel Kodim 1610/Klungkung, Bhabinkamtibmas Polsek Klungkung, Polsek Dawan, dan Polsek Banjarangkan serta Perwakilan Masyarakat penerima bantuan berjumlah 25 Orang, Pada Minggu, 22 Oktober 2023


Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta menyampaikan bahwa kegiatan hari adalah penyerahan Paket sembako dari Alumin Akbari Angkatan 91 mengabdi untuk negeri, mari kita awali dengan mengucapkan puji syukur kehadapan Tuhan Yang Maha Esa atas berkatnya kita diberikan kesehatan, kekuatan sehingga kita bisa berkumpul disini semua dalam keadaan sehat.


Kapolres Klungkung menjelaskan kepada personel yang hadir hari ini yang diberikan tugas untuk menyalurkan paket sembako dari Alumni Akabri 91 mengabdi untuk negeri, bahwa kegiatan ini digagas oleh senior senior kami dari Kepolisian dan juga dari TNI sebagai rasa kepeduliannya di usia 32 Tahun  mengabdi baik di Kepolisian maupun di TNI dengan melaksanakan kegiatan Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial.

 

untuk diwilayah Kabupaten Klungkung diserahkan Paket Sembako  mudah mudahan ini bermanfaat kepada ibu bapak sekalian yang  yang hadir dan kepada Bapak Babinsa dan Bhabinkamtibmas dan anggota yang di tugaskan nanti menyalurkan kepada masyarakat mudah mudahan dapat dilaksanakan dengan baik. Pungkasnya


“dan terima kasih banyak kepada warga yang sudah datang untuk menerima bantuan sembako  dan mudah mudahan bantuan ini bermanfaat” Jelasnya


AKBP I Nengah Sadiarta menambahkan bahwa untuk masyarakat perwakilan dari masing masing kelurahan Kecamatan Klungkung yang menerima di Polres Klungkung hari ini sebanyak 25 Orang, akan tetaapi jumlah keseluruhan yang akan di selurkan di wilayah Kabupaten Klungkung ini totalnya Untuk  di Polsek Klungkung Sebanyak 103, Polsek Banjarangkan 78,Polsek Dawan  72 dan Polsek Nusa Penida 47


Diakhir kegiatan Kapolres Klungkung bersama Dandim 1610/Klungkung didampingi Para PJU Melepas rombongan pengangkut sembako yang nantinya dapat di selurkan kepada masyarakat. (*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama