Pasahli Pangdam XII/Tpr Bidang OPM, Hadiri Peresmian Kalimantan Modern Broadband Island



Pontianak, Kamis (9/5/19) - Panglima Komando Daerah Militer XII/Tanjungpura, Mayor Jenderal TNI Herman Asaribab diwakili Perwira Staf Ahli Pangdam XII/Tpr Bidang Operasi Militer Perang, Kolonel Inf Syafrudin, S.I.P., menghadiri Peresmian Kalimantan Modern Broadband Island di Kantor Wilayah Telkom Kalimantan Barat, Jalan Teuku Umar, Kota Pontianak.

Kalimantan Modern Broadband Island diresmikan oleh Gubernur Kalimantan Barat, Bapak Sutarmidji didampingi Direktur Network & IT Solution PT. Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) Zulhelfi Abidin dan Direktur Consumer Service PT. Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) Siti Choiriana.

Peresmian Kalimantan Modern Broadband Island merupakan bagian dari road map plan modernisasi akses internet PT. Telkom di seluruh wilayah Indonesia. Salah satu usaha untuk menambah jangkauan internet Fiber Optik Telkom. Telkom berusaha memenuhi kebutuhan masyarakat akan layanan internet yang terus meningkat, baik secara kuantitas maupun kualitas bandwidth yang dibutuhkan, serta memenuhi kebutuhan pemerintahan untuk menambah cakupan jangkauan internet di Kalimatan.

Tampak pejabat yang hadir, Kapolda Kalbar, Irjen Pol Didi Haryono, Perwakilan Lanud Supadio, Perwakilan Lantamal XII/Pontianak, Kepala Ombudsman Pontianak, Agus Priyadi, S.H., Kadis Kominfo Prov. Kalbar, Drs. Alfian, M.Si, Walikota Pontianak, Bapak Bahasan, S.H. (Pendam XII/Tpr)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama